Minggu, 10 Maret 2013

Jadwal Pelaksanaan SNMPTN 2013

Jadwal Pelaksanaan SNMPTN 2013
- Dunia pendidikan Indonesia sedang bersiap menyambut datangnya tahun ajaran baru, di mana para siswa akan mulai memasuki tingkat selanjutnya dari pendidikan yang hendak ditempuh. Begitu juga bagi para siswa tingkat akhir SMA atau yang sederajat, saat ini tentunya banyak sedang mempersiapkan diri untuk masuk ke perguruan tinggi atau universitas. Perguruan tinggi negeri menjadi banyak incaran di mana para calon mahasiswa berlomba-lomba untuk dapat lolos Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau yang lebih dikenal dengan SNMPTN 2013. Agar sobat tidak ketinggalan informasinya, kali ini PratiwiNews akan menghadirkan jadwal pelaksanaan SNMPTN 2013 khusus untuk sobat pembaca.
Jadwal SNMPTN 2013
Jadwal SNMPTN 2013
Berikut merupakan jadwal SNMPTN 2013 untuk setiap tahapannya. Silakan dipersiapkan apa saja yang diperlukan sesuai dengan tata cara pelaksanaan SNMPTN 2013 yang detailnya akan kami hadirkan pada artikel selanjutnya di blog ini. Pastikan semua syarat telah dipenuhi dan tidak terlewat dari jadwal seperti di bawah ini:
Pengisian PDSS : 17 Desember 2012 – 8 Februari 2013 dan selanjutnya diisikan secara berkala setiap akhir semester
Pendaftaran : 1 Februari – 8 Maret 2013
Proses Seleksi : 9 Maret – 27 Mei 2013
Pengumuman Hasil Seleksi : 28 Mei 2013
Pendaftaran Ulang yang Lulus Seleksi : 11-12 Juni 2013
Demikian informasi jadwal SNMPTN 2013 yang dapat kami bagi untuk sobat terutama yang hendak memasuki perguruan tinggi negeri supaya dapat membantu mempersiapkannya dengan baik. Sesuai dari sumber situs resmi SNMPTN 2013, seluruh proses seleksi ini tidak dipungut biaya apapun. Semoga dapat bermanfaat dan semoga sukses dalam seluruh rangkaian seleksi memasuki universitas negeri yang dikehendaki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar